SEKITAR KITA

Kodim dan Forkopimda Probolinggo bersama Yayasan Budha Tzu Chi Salurkan Ribuan Sembako Kepada Masyarakat

Diterbitkan

-

Memontum Probolinggo – Dalam rangka program kegiatan ‘Ayo Berbagi’ , hari ini Kodim 0820/Probolinggo dipimpin Dandim 0820/Probolinggo melalui Pabung, Mayor Inf Puguh Jatmiko, bersama Forkopimda Probolinggo Raya bekerja sama dengan Yayasan Budha Tzu Chi Jatim menyalurkan bantuan sembako kepada warga terdampak Covid-19 di seluruh desa/kelurahan di Probolinggo yang secara simbolis diserahkan langsung oleh Pabung Kodim 0820/Probolinggo dan bertempat di Mako Kodim 0820/Probolinggo Jalan Panglima Sudirman 73 Kecamatan Kanigaran Kota Probolinggo, Rabu (23/06).

Selan Pabung Kodim 0820/Probolinggo, hadir dalam kegiatan tersebut antara lain, Kapolres Probolinggo dan Kapolres Probolinggo Kota, Sekda Kota/Kabupaten Probolinggo, BPBD dan Satpol PP Kota Probolinggo dan Ketua Yayasan Budha Tzu Chi, Valentino. Pembagian bantuan sembako kepada masyarakat kurang mampu yang terdampak Covid-19 di seluruh Kabupaten/Kota Probolinggo berjumlah 25 ribu ton sembako dan 50 ribu masker.

Baca juga:

    Dandim 0820/Probolinggo, Letkol Inf Imam Wibowo melalui Pabung, Mayor Inf Puguh Jatmiko, menerangkan, kegiatan ini adalah bentuk kepedulian TNI khususnya Kodim 0820/Probolinggo yang bekerjasama dengan Yayasan Budha Tzu Chi untuk peduli terhadap situasi bangsa akibat Pandemi Covid-19.

    “Pembagian bantuan sembako langsung didistribusikan secara Door to Door yang diprioritaskan kepada masyarakat yang benar-benar membutuhkan, sehingga diharapkan tepat sasaran dan bermanfaat bagi penerima”, kata Dandim. (geo/ed2)

    Advertisement
    Advertisement
    Click to comment

    Tinggalkan Balasan

    Terpopuler

    Lewat ke baris perkakas