Komunikasi Sosial
Kapolres Probolinggo Kota, Kunjungi Ahmmad Husen Bayi Tanpa Anus, Fasilitasi Operasi dan Pengobatannya
Memontum Probolinggo – Mendengar kabar soal adanya seorang bayi bernama Ahammad Husen, putra dari pasangan Samsul Arifin dan Suratingsih, yang tinggal di dusun Krajan, gang Rezeki, RT 02, RW 01, Kelurahan Triwung Judul, Kecamatan Kademangan Kota Probolinggo, yang terlahir tanpa memiliki lubang anus tersebut sampai ke telinga Kapolres Probolinggo Kota, AKBP Alfian Nurrizal.
Adanya kabar tersebut, Alfian bersama jajarannya langsung datang untuk membesuk bayi Ahmad Husen dan menjamin semua biaya pengobatan termasuk operasi adik Ananda ditanggung sepenuhnya oleh Kapolres Probolinggo Kota, Senin (14/1/2019).
Kedatangan Alfian membesuk bayi Ahmad Husen juga mengajak sejumlah perwira dan anggota jajaran Polres Probolinggo Kota. Setibanya di rumah Adik Ahmad Husen, Alfian disambut oleh kedua orang tua Ahmad Husen, Samsul Arifin dan Suratingsih, dan langsung masuk untuk melihat kondisi AhmadHusen yang terbaring lemah di tempat tidurnya.
Alfian sempat berbincang dan menanyakan kondisi Ahmad Husen kepada kedua orang tuanya. Dan juga sempat mengganti pempers Adik Ahmad Husen dan setelah itu menggendongnya.
Setelah menjenguk dan melihat kondisi dari Ahmad Husen, Alfian langsung berkordinasi dengan dokter di Rumah sakit Soebandi Jember guna proses pengobatannya. Soal pembiayaan, Alfian mengatakan sepenuhnya ditanggung oleh Polres Probolinggo Kota.
- Probolinggo3 minggu
Pj Wali Kota Probolinggo bersama Polresta Rakor Percepatan Swasembada Pangan
- Probolinggo2 minggu
Pemkab Probolinggo Gelar Internalisasi Manajemen Risiko dan Advokasi Audit Center
- Politik4 hari
Pj Wali Kota Probolinggo bersama Forkopimda Ikuti Jalan Sehat Menuju Demokrasi Bersih Pilkada 2024
- Pemerintahan6 hari
Perancangan Perundangan Perwali, Pj Wali Kota Probolinggo Ingatkan Kolaborasi dan Diskusi
- Pendidikan4 hari
Tingkatkan Kepedulian dan Pelestarian Flora dan Fauna Indonesia, DLH Probolinggo Gelar Lomba Tingkat SD