Kabar Desa
Babinsa Gading Probolinggo Monitoring dan Pengamanan Pemulasaran Jenazah Covid-19
Memontum Probolinggo – Babinsa Koramil 0820/23 Gading dan Bhabinkamtibmas melaksanakan pengamanan Pemakaman Almarhumah Hanik Hartiningsih (32) warga Dusun Krajan Rt 002/ Rw 001 Desa Sentul, Kecamatan Gading, Kabupaten Probolinggo yang bertempat di pemakaman umum di Dusun Krajan Rt 002 Rw 001 Desa Sentul, Kecamatan Gading, Kabupaten Probolinggo, Minggu (01/08).
Baca Juga:
Pemakaman di lakukan oleh tim dari Satgas Covid, dihadiri Kapuskesmas Wangkal, Sekcam Gading, Kades Sentul, Satgas Covid 19 Kecamatan, Anggota Koramil 0820/23 Gading, Anggota Polsek Gading, Anggota Satpol pp dan Warga sekitar.
Proses pemakaman dilaksanakan dengan lancar oleh Petugas pemakaman. Kehadiran Babinsa dalam setiap kegiatan pemakaman dengan protokol covid 19 ini merupakan upaya turut mencegah warga agar tidak mendekat dan menjauhi kerumunan serta bentuk antisipasi adanya berbagai hal seperti penolakan dari warga di sekitar tempat pemakaman,” ujar Danramil/23 Gading, Kapt Cba Dandung Kuswantoro.
Pukul 7.51 pasien Hanik Hartiningsih dinyatakan meninggal dunia oleh pihak RSU Waluyo Jati Kecamatan Kraksaan, Kabupaten Probolinggo dan pihak keluarga setuju untuk dimakamkan secara protokol Covid oleh petugas pemulasaran Covid 19. Tepat pukul 11.00 pelaksanaan pemakaman oleh Tim medis RSU Waluyojati Kecamatan. Kraksaan dibantu Tim Satgas Covid-19 Desa setempat dengan memakai APD lengkap. (geo/ed2)
- Probolinggo3 minggu
Pj Wali Kota Probolinggo bersama Polresta Rakor Percepatan Swasembada Pangan
- Probolinggo2 minggu
Pemkab Probolinggo Gelar Internalisasi Manajemen Risiko dan Advokasi Audit Center
- Politik7 hari
Pj Wali Kota Probolinggo bersama Forkopimda Ikuti Jalan Sehat Menuju Demokrasi Bersih Pilkada 2024
- Pendidikan7 hari
Tingkatkan Kepedulian dan Pelestarian Flora dan Fauna Indonesia, DLH Probolinggo Gelar Lomba Tingkat SD
- Pemerintahan1 minggu
Perancangan Perundangan Perwali, Pj Wali Kota Probolinggo Ingatkan Kolaborasi dan Diskusi
- Probolinggo2 hari
Pastikan Ketersediaan dan Kesesuaian Pupuk Subsidi, Pj Wali Kota Probolinggo dan Pengawas Kunjungi Distributor
- Pemerintahan2 hari
Pj Wali Kota Probolinggo Lakukan Safari Pengecekan Kesehatan untuk Veteran yang Sakit