Probolinggo
Wali Kota Habib Hadi bersama Bunda PAUD Meriahkan Gebyar HAN Kota Probolinggo
Memontum Probolinggo – Wali Kota Probolinggo, Habib Hadi Zainal Abidin bersama Bunda PAUD, Aminah Hadi Zainal, turut memeriahkan gebyar Hari Anak Nasional Pendidikan Anak Usia Dini (HAN PAUD) Kota Probolinggo tahun 2022, yang berlangsung di Alun-alun Kota Probolinggo, Jumat (12/08/2022) tadi.
Kedua tokoh tersebut, dalam pelaksanaan itu turut membaur dengan ribuan murid TK se-Kota Probolinggo, guna mengikuti senam masal bersama. Kegiatan ini, dilaksanakan sebagai bagian peringatan Hari Anak Nasional tahun 2022, yang sekaligus deklarasi satuan pendidikan ramah anak jenjang PAUD Kota Probolinggo.
Ketua Ikatan Guru Taman Kanak-kanak Indonesia (IGTKI) Kota Probolinggo, Supiyah, selaku pelaksana acara, menyampaikan bahwa tema kegiatan tahun ini adalah ‘Anak Terlindungi, Indonesia Maju, Kota Probolinggo Hebat dan Handal’. Tidak lupa, dirinya juga turut memimpin pekikan penyemangat untuk murid TK, guru dan orang tua pendamping.
“Anak PAUD Kota Probolinggo sehat ceria, Wali Kota Probolinggo hebat dan handal, Bunda PAUD Kota Probolinggo ok, sehat dan bahagia,” ucap Supiyah dengan lantang.
Wali Kota Probolinggo, yang dalam kesempatan itu membuka acara, menyampaikan rasa syukur atas dilaksanakannya kembali kegiatan gebyar Hari Anak Nasional, yang sempat berhenti karena pandemi Covid-19. “Alhamdulillah, di tahun ini akhirnya kita bisa menyelenggarakan. Semoga ini terus berlanjut kedepannya,” kata Wali Kota Habib Hadi.
Baca juga :
- Tingkatkan Kepedulian dan Pelestarian Flora dan Fauna Indonesia, DLH Probolinggo Gelar Lomba Tingkat SD
- Pj Wali Kota Probolinggo bersama Forkopimda Ikuti Jalan Sehat Menuju Demokrasi Bersih Pilkada 2024
- Perancangan Perundangan Perwali, Pj Wali Kota Probolinggo Ingatkan Kolaborasi dan Diskusi
- Pemkab Probolinggo Gelar Internalisasi Manajemen Risiko dan Advokasi Audit Center
- Pj Wali Kota Probolinggo bersama Polresta Rakor Percepatan Swasembada Pangan
Dirinya juga menitipkan pesan kepada orang tua dan guru tingkat PAUD, agar memprioritaskan pendidikan anak-anak di tengah perkembangan teknologi informasi saat ini. “Saya berpesan kepada ibu-ibu yang hadir dalam kesempatan berbahagia ini, tentunya perkembangan zaman ini jangan sampai kita menyepelekan pendidikan anak kita. Jadi, pendidikan anak harus diprioritaskan,” papar Habib Hadi.
Sementara itu, seusai senam bersama, Bunda PAUD Kota Probolinggo, juga mengungkapkan kekagumannya kepada anak-anak TK yang telah berpartisipasi dalam gebyar HAN. “Ini luar biasa sekali. Mereka memang anak-anak yang hebat, apalagi tadi ditanya juga tentang cita-citanya. Dan, beragam jawaban juga disampaikan anak-anak,” kata Bunda Aminah.
Di kesempatan yang sama, diserahkan pula piala bagi para pemenang lomba-lomba peringatan HAN tahun 2022. Diantaranya, lomba menendang bola ke gawang, lomba bersyair, lomba membuat dan membaca cerita, lomba jalan robot, lomba program unggulan, lomba senam, lomba berbalas pantun, lomba kolase bahan alam, lomba menyanyi tunggal serta lomba mengurutkan angka.
Hadir juga di lokasi acara, Sekda, Ninik Ira Wibawati, Plt Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayan, Agus Soegyantono, kepala perangkat daerah terkait serta Bunda PAUD se-kecamatan Kota Probolinggo. (kom/pix/gie)
- Probolinggo3 minggu
Pj Wali Kota Probolinggo bersama Polresta Rakor Percepatan Swasembada Pangan
- Probolinggo2 minggu
Pemkab Probolinggo Gelar Internalisasi Manajemen Risiko dan Advokasi Audit Center
- Politik5 hari
Pj Wali Kota Probolinggo bersama Forkopimda Ikuti Jalan Sehat Menuju Demokrasi Bersih Pilkada 2024
- Pendidikan5 hari
Tingkatkan Kepedulian dan Pelestarian Flora dan Fauna Indonesia, DLH Probolinggo Gelar Lomba Tingkat SD
- Pemerintahan6 hari
Perancangan Perundangan Perwali, Pj Wali Kota Probolinggo Ingatkan Kolaborasi dan Diskusi