Probolinggo

Viral Video Jalan Rusak di Tegasiwalan Probolinggo, Sekda Janjikan Juni Dilakukan Perbaikan

Diterbitkan

-

Viral Video Jalan Rusak di Tegasiwalan Probolinggo, Sekda Janjikan Juni Dilakukan Perbaikan

Memontum Probolinggo – Sebuah video berdurasi 1 menit beredar di media sosial yang mempertontonkan kondisi jalan yang memprihatinkan di Jalan Raya Tegalsiwalan, Kecamatan Tegalsiwalan, Kabupaten Probolinggo. Video yang diunggah tersebut, pun menuai berbagai komentar di masyarakat Kabupaten Probolinggo.

Seperti yang disampaikan warga Tegalsiwalan, Abdul Rasyid. Dirinya mengaku geram kepada pemerintah daerah setempat, karena jalan penghubung antar kecamatan tersebut tidak kunjung diperbaiki. Padahal, kondisi jalan sudah lama rusak parah.

“Ini jalan alternatif utama masyarakat di sini. Jalan itu, padahal memang sudah lama sekali rusak. Tetapi, masih belum juga diperbaiki sampai sekarang,” katanya, Selasa (02/05/2023) tadi.

Dengan viralnya video di media sosial (Medsos) Tiktok tersebut, lanjut Rasyid, tentunya masyarakat merasa terwakili. Dirinya berharap, pemerintah setempat dapat bertindak cepat untuk melakukan perbaikan jalan. “Ini kalau tidak diviralkan, mungkin tidak diperbaiki sama pemerintah. Saya bersyukur ada yang buat video seperti itu, biar pemerintahnya tahu langsung bahwa jalan ini sudah lama rusak,” cuitnya.

Advertisement

Baca juga :

Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Probolinggo, Ugas Irwanto, secara terpisah mengatakan bahwa pada tahun 2023, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Probolinggo melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) sudah mengalokasikan anggaran untuk pembangunan, termasuk perbaikan jalan-jalan rusak. “Sekedar informasi, terkait dengan viralnya unggahan di media sosial rusaknya jalan di wilayah Kecamatan Tegalsiwalan dan Kotaanyar, insyaallah Juni hingga Juli 2023, sudah dianggarkan. Sekarang ini masih dalam proses pengadaan,” kata Ugas.

Saat ini, lanjut Ugas, proses pengadaan dilakukan secara kolektif dan cermat, agar hasilnya cukup memuaskan dan proses pengadaan saat ini sedang berjalan. Dirinya juga mengklaim, bahwa pihaknya akan lebih fokus lagi untuk membenahi jalanan yang rusak dengan kemampuan keuangan daerah.

“Tahun 2024 mendatang, akan kita anggarkan lagi dengan dana yang lebih besar untuk infrastruktur. Sehingga, akan berdampak pada penghematan anggaran pada seluruh OPD (Organisasi Perangkat Daerah, red),” urai Ugas. (nun/pix/gie)

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas