Kabar Desa
Angin Puting Beliung Hajar Probolinggo, Sekitar Dua Menit Rumah dan Fasum Jadi Sasaran
Memontum Probolinggo – Angin puting beliung menerjang Desa Prasi, Kecamatan Gading, Kabupaten Probolinggo, Rabu (03/05/2023) siang. Beberapa rumah warga hingga fasilitas umum, pun rusak akibat sapuan angin ribut tersebut.
Salah satu warga setempat, Doni (27), mengatakan bahwa sebelum terjadi angin puting beliung, sebelumnya diawali turun hujan yang sangat lebat. Tidak berselang lama atau sekitar pukul 13.00, angin puting beliung secara tiba-tiba terjadi.
“Kejadiannya cepat, kurang lebih dua menit,” jelasnya.
Baca juga :
- Tingkatkan Kepedulian dan Pelestarian Flora dan Fauna Indonesia, DLH Probolinggo Gelar Lomba Tingkat SD
- Pj Wali Kota Probolinggo bersama Forkopimda Ikuti Jalan Sehat Menuju Demokrasi Bersih Pilkada 2024
- Perancangan Perundangan Perwali, Pj Wali Kota Probolinggo Ingatkan Kolaborasi dan Diskusi
- Pemkab Probolinggo Gelar Internalisasi Manajemen Risiko dan Advokasi Audit Center
- Pj Wali Kota Probolinggo bersama Polresta Rakor Percepatan Swasembada Pangan
Akibat kejadian itu, salah satu teras masjid umum Baitun Nur dan atap parkir rusak. Bahkan, beberapa atap rumah warga juga beterbangan ditiup angin puting beliung.
“Lumayan banyak yang rusak, ada juga kandang bebek, atap sekolah sama parkirannya juga rusak,” jelas Doni.
Kapolsek Gading, Iptu Ahmad Jamil, saat dikonfirmasi membenarkan mengenai kejadian itu. Bahkan, pihaknya bersama Koramil juga mendatangi lokasi untuk inventarisir kerusakan.
“Alhamdulillah, korban jiwa nihil. Hanya saja, warga setempat mengalami kerugian materil,” kata Kapolsek. (nun/pix/gie)
- Probolinggo3 minggu
Pj Wali Kota Probolinggo bersama Polresta Rakor Percepatan Swasembada Pangan
- Probolinggo2 minggu
Pemkab Probolinggo Gelar Internalisasi Manajemen Risiko dan Advokasi Audit Center
- Politik6 hari
Pj Wali Kota Probolinggo bersama Forkopimda Ikuti Jalan Sehat Menuju Demokrasi Bersih Pilkada 2024
- Pendidikan6 hari
Tingkatkan Kepedulian dan Pelestarian Flora dan Fauna Indonesia, DLH Probolinggo Gelar Lomba Tingkat SD
- Pemerintahan1 minggu
Perancangan Perundangan Perwali, Pj Wali Kota Probolinggo Ingatkan Kolaborasi dan Diskusi