Hukum & Kriminal
Carok antar Saudara Sepupu Pecah di Probolinggo
Memontum Probolinggo – Carok terjadi di Desa Palang Besi, Kecamatan Lumbang, Kabupaten Probolinggo, Jumat (07/06/2024) kemarin. Adalah Suhar (61) dan Marto (40), yang terlibat dalam peristiwa itu.
Kejadian sendiri, berlangsung di area persawahan Desa Palang Besi. Sementara akibat kejadian itu, keduanya mengalami luka akibat sabetan senjata tajam hingga harus dilarikan ke rumah sakit. Terhadap peristiwa ini, masih dalam penyelidikan polisi.
Kapolsek Lumbang, AKP Suhar Sono, mengatakan peristiwa itu berlangsung saat keduanya bertemu di lokasi persawahan dan hendak mencari rumput. Diawali dengan cek cok, aksi keduanya kemudian berlanjut dengan menggunakan senjata tajam.
“Jadi saat bertemu, keduanya awalnya cek cok dan langsung saling menyerang dengan menggunakan clurit yang dibawanya. Hingga kemudian, mengakibatkan kedua orang ini mengalami luka,” katanya, Sabtu (08/06/2024) tadi.
Baca juga :
AKP Suhar Sono menambahkan, untuk motif masih didalami. Karena, ada dugaan istri Suhar digoda oleh Marto. Namun, ini masih akan didalami. “Hasil pemeriksaan sementara, istri Suhar pernah digoda oleh Marto. Namun, ini masih akan didalami lagi,” ujarnya.
Terkait kejadian itu, tambahnya, kedua belah pihak sama-sama lapor ke petugas. Sehingga, kejadian ini akan dilakukan pemeriksaan penyelidikan lebih lanjut. “Kedua belah pihak ini sama-sama melaporkan kejadian ke Polsek Lumbang,” tambahnya.
Sementara itu, Suhar sendiri saat dikonfirmasi mengatakan bahwa ada dugaan antara istrinya dan Marto memiliki hubungan. Itu karena, dirinya pernah memergoki keduanya sedang berduaan.
“Saat saya bertemu dengan Marto, dia bukannya takut, namun malah menyabetkan celurit ke arah saya. Karena luka, saya langsung membalas dengan menyabetkan clurit yang saya bawa,” ujarnya. (nun/pix/gie)
- Probolinggo3 minggu
Pj Wali Kota Probolinggo bersama Polresta Rakor Percepatan Swasembada Pangan
- Probolinggo2 minggu
Pemkab Probolinggo Gelar Internalisasi Manajemen Risiko dan Advokasi Audit Center
- Politik4 hari
Pj Wali Kota Probolinggo bersama Forkopimda Ikuti Jalan Sehat Menuju Demokrasi Bersih Pilkada 2024
- Pendidikan4 hari
Tingkatkan Kepedulian dan Pelestarian Flora dan Fauna Indonesia, DLH Probolinggo Gelar Lomba Tingkat SD
- Pemerintahan6 hari
Perancangan Perundangan Perwali, Pj Wali Kota Probolinggo Ingatkan Kolaborasi dan Diskusi