Berita
Babinsa Ajak Masyarakat Terapkan Protokol Kesehatan
Memontum Probolinggo – Babinsa gencar menghimbau masyarakat yang beraktifitas di Pasar Tradisional agar masyarakat menerapkan perilaku hidup bersih dan Sehat. Seperti yang tengah dilakukan para Babinsa Koramil 0820/24 Tiris Kodim 0820/Probolinggo yang tengah melakukan patroli di Pasar Tradisional Tiris, Kabupaten Probolinggo dengan mendatangi para pedagang dan pengunjung pasar yang akan berbelanja, Rabu (5/8/2020).
Danramil 0820/24 Tiris, Kapten Czi Dulmajid mengatakan, kegiatan Babinsa yang ada di Koramil 0820/24 Tiris sudah rutinitas melaksanakan kegiatan sambang maupun tatap muka supaya terjalin komunikasi yang baik agar masyarakat lebih senang dan merasa akrab dengan kehadiran TNI di tengah-tengah masyarakat.
“Hari ini anggota kami para Babinsa Koramil 0820/24 Tiris bersama anggota Polsek dan Trantib Kecamatan Tiris, Kabupaten Probolinggo memberikan edukasi dan sosialisasi kepada masyarakat tentang mengikuti aturan, anjuran serta himbauan Pemerintah dan juga memberikan pemahaman terhadap masyarakat pengunjung dan pedagang pasar untuk disiplin menerapkan pola hidup sehat sesuai protokol kesehatan guna mencegah dan mengantisipasi penyebaran wabah Covid-19,” pungkas Kapten Czi Dulmajid
Beberapa pedagang dan pembeli menyambut baik upaya Koramil 0820/24 Tiris bersama Polsek dan Kecamatan Tiris yang mengingatkan warga untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan karena untuk keselamatan Pribadi dan orang lain yang beraktifitas di Pasar Tradisional Tiris. (geo/mzm)
- Probolinggo3 minggu
Pj Wali Kota Probolinggo bersama Polresta Rakor Percepatan Swasembada Pangan
- Probolinggo2 minggu
Pemkab Probolinggo Gelar Internalisasi Manajemen Risiko dan Advokasi Audit Center
- Politik1 minggu
Pj Wali Kota Probolinggo bersama Forkopimda Ikuti Jalan Sehat Menuju Demokrasi Bersih Pilkada 2024
- Pendidikan1 minggu
Tingkatkan Kepedulian dan Pelestarian Flora dan Fauna Indonesia, DLH Probolinggo Gelar Lomba Tingkat SD
- Pemerintahan1 minggu
Perancangan Perundangan Perwali, Pj Wali Kota Probolinggo Ingatkan Kolaborasi dan Diskusi
- Probolinggo2 hari
Pastikan Ketersediaan dan Kesesuaian Pupuk Subsidi, Pj Wali Kota Probolinggo dan Pengawas Kunjungi Distributor
- Pemerintahan2 hari
Pj Wali Kota Probolinggo Lakukan Safari Pengecekan Kesehatan untuk Veteran yang Sakit