Berita
DPD Apersi Lantik Pengurus Korwil Probolinggo Raya
Memontum Probolinggo – DPD Apersi (Asosiasi Pengembang Perumahan dan Permukiman Seluruh Indonesia) Jatim mengukuhkan dan melantik pengurus ditingkat Korwil Probolinggo Raya. Pelantikan ini langsung dilakukan oleh Ketua DPD Apersi Jatim, Mahrus Sholeh dan disaksikan oleh Sekretaris Pokja Pencegahan Satgas Saber Pungli, Letkol Endang Agustian, Wawalikota Probolinggo, HMS.Subri, Ketua MAPI Sub Reg Probolinggo Raya, John Henry, Pengurus P2PR, Pengurus Fokus, Rekanan Pengembang dan sejumlah mitra Perbankan, Kamis (6/8/2020).
Ketua panitia yang juga Ketua P2PR, John Henry menyampaikan terima kasih kepada DPD Apersi Jatim yang telah memercayakan Kota Probolinggo menjadi tuan rumah untuk digelar pelantikan pengurus Apersi Korwil Probolinggo.
“Oleh sebab itu, kami mohon bimbingan DPD Apersi Jatim dalam menjalankan semua amanat ini,” katanya.
Ketua DPD Apersi Jatim Mahrus Sholeh memberikan ucapan selamat kepada seluruh pengurus Apersi Korwil Probolinggo Raya yang dilantik. Pengukuhan dan pelantikan ini adalah upaya untuk mengenalkan antar pengurus dalam menyatukan visi misi.
Sementara itu, Ketua Apersi Korwil Probolinggo Raya terpilih, Drs.Amnari mengucapkan terimakasih atas kepercayaan yang telah diamanatkan kepadanya. Amnari mengakui, pengukuhan kepengurusan Apersi Korwil Probolinggo Raya yang baru dilatik ini dimaksudkan untuk mewujudkan kesatuan naungan para pengusaha perumahan di Probolinggo. Sekaligus mempercepat laju program pembangunan.
Segmen MBR (masyarakat berpenghasilan rendah) masih tetap menjadi pangsa pasar yang seksi untuk digarap di Probolinggo. “Jadi segmen MBR ini masih cerahlah prospeknya di Probolinggo,” harap Amnari Yang juga Direktur PT 4 Pilar Sinar Jaya
Selain menggelar pelantikan pengurus Apersi Korwil Probolinggo Raya,pengukuhan lainnya juga dilakukan oleh penguru P2PR (Pengembang Perumahan Probolinggo Raya) dan Fokus (Form Diskusi) Pelayanan Publik Probolinggo. (geo/mzm)
- Probolinggo3 minggu
Pj Wali Kota Probolinggo bersama Polresta Rakor Percepatan Swasembada Pangan
- Probolinggo2 minggu
Pemkab Probolinggo Gelar Internalisasi Manajemen Risiko dan Advokasi Audit Center
- Politik5 hari
Pj Wali Kota Probolinggo bersama Forkopimda Ikuti Jalan Sehat Menuju Demokrasi Bersih Pilkada 2024
- Pendidikan5 hari
Tingkatkan Kepedulian dan Pelestarian Flora dan Fauna Indonesia, DLH Probolinggo Gelar Lomba Tingkat SD
- Pemerintahan7 hari
Perancangan Perundangan Perwali, Pj Wali Kota Probolinggo Ingatkan Kolaborasi dan Diskusi