Kabar Desa
Cegah Penyebaran Covid-19, Muspika Tongas Probolinggo Ajak Warga Disiplin Jalankan 5 M
Memontum Probolinggo – Dalam rangka menekan penyebaran Covid-19, Koramil 0820/ 05 Tongas secara intensif melakukan penegakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro di wilayah binaan. kegiatan ini dilakukan di wilayah tempat wisata Pantai Bahak Desa Dringu, Kecamatan Tongas, Kabupaten Probolinggo.
Babinsa Koramil 0820/ 05 Tongas, Serka Ali, bersama, Serda Rusli, mengimbau masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan, selain itu petugas juga membagikan masker di sekitar Wisata Pantai Bahak Kecamatan Tongas, Kabupaten Probolinggo, Senin (21/06).
Baca Juga:
Dalam Operasi Yustisi kali ini Babinsa bersama Pemerintah Desa setempat melaksanakan PPKM skala Mikro menyasar pengunjung wisata dan sekitarnya, baik warga yang berjalan kaki maupun menggunakan kendaraan.
Serka Ali mengatakan, Babinsa Koramil / 05 Tongas selalu proaktif, bersinergi baik dengan pihak Polsek maupun pemerintah desa dalam rangka memonitoring setiap kegiatan di wilayah.
“Harapan kami, dengan langkah bersama ini, dapat meminimalisir penyebaran virus Covid-19 di wilayah Kecamatan Tongas,” jelasnya
Untuk kegiatan hari ini kita mengimbau warga, agar tetap disiplin protokol kesehatan, mematuhi anjuran pemerintah memakai masker, mencuci tangan sebelum dan sesudah melaksanakan kegiatan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan serta mengurangi mobilitas atau melaksanakan 5M.
“Kegiatan ini kita laksanakan secara rutin untuk mengantisipasi terjadinya penyebaran Covid-19 di wilayah Tongas khususnya dan Kabupaten Probolinggo umumnya,” jelasnya. Semoga peranan para satuan tugas ditingkat mikro ini dapat efektif sesuai harapan dalam menekan laju penyebaran Covid-19,” imbuh Ali. (geo/ed2)
- Probolinggo3 minggu
Pj Wali Kota Probolinggo bersama Polresta Rakor Percepatan Swasembada Pangan
- Probolinggo2 minggu
Pemkab Probolinggo Gelar Internalisasi Manajemen Risiko dan Advokasi Audit Center
- Politik4 hari
Pj Wali Kota Probolinggo bersama Forkopimda Ikuti Jalan Sehat Menuju Demokrasi Bersih Pilkada 2024
- Pendidikan4 hari
Tingkatkan Kepedulian dan Pelestarian Flora dan Fauna Indonesia, DLH Probolinggo Gelar Lomba Tingkat SD
- Pemerintahan6 hari
Perancangan Perundangan Perwali, Pj Wali Kota Probolinggo Ingatkan Kolaborasi dan Diskusi