Politik
Dandim 0820/Probolinggo Terima Bantuan Satu Ekor Sapi Kurban
Memontum Probolinggo – Wakil Ketua Komisi IV DPR-RI, Fraksi Partai Nasdem, Drs H Hasan Aminuddin MSi, menyerahkan satu ekor sapi kepada Dandim 0820/Probolinggo, Letkol Inf Imam Wibowo S E M I Pol, di Halaman Makodim 0820/Probolinggo dan juga dihadiri oleh Staf dan Jajaran.
Dalam sambutannya, Drs H Aminuddin mengucapkan Minal Aidzin Wal Faijin, mohon maaf lahir dan batin, pada Hari Raya Idul Adha 1442 H ini, mari kita tetap jaga persatuan dan kesatuan bangsa, tetap patuhi peraturan pemerintah, dalam pelaksanaan PPKM Darurat.
Baca Juga:
“Semoga dengan adanya bantuan satu ekor sapi kurban, bisa membantu masyarakat sekitar untuk memenuhi kebutuhan gizi dalam pada situasi pandemi Covid-19,” ucapnya, Selasa (20/07).
Sementara itu, Dandim 0820/Probolinggo mengucapkan, sangat berterima kasih kepada Partai Nasdem, dalam kondisi dan dampak pandemi Covid-19, serta dalam rangka menyambut hari raya Idul Adha 1442 H.
“Turut berbagi dan berperan serta memberikan bantuan berupa satu ekor sapi qurban, untuk diberikan kepada masyarakat yang betul-betul berhak menerima bantuan, nantinya daging sapi dibagikan dari rumah kerumah untuk menghindari kerumunan, sesuai prosedur dan peraturan pemerintah dalam masa pelaksanaan PPKM darurat.
Kami juga meminta kepada masyarakat dalam situasi pandemi ini juga pada masa PPKM Darurat agar supaya tetap mematuhi protokol kesehatan dengan benar, dengan menjalankan 5 M (Memakai masker, Mecuci tangan, Menjaga Jarak, Menjauhi Kerumunan serta Kurangi Mobiltas),” terang Dandim
Sementara itu, Ketua DPD Partai Nasdem Kota Probolinggo, Zulfikar Imawan, mengatakan tentunya kami dan seluruh fungsionaris Partai Nasdem sangat bersyukur dan bahagia karena Idul Adha tahun ini para pengurus dan legislator dari Nasdem ini masih bisa berbagi dengan masyarakat.
“Meski situasi dan kondisi saat ini kita tengah menghadapi Covid-19 dan masa PPKM Darurat. Semoga bisa bermanfaat bagi warga Probolinggo yang membutuhkan.Tetap jaga kesehatan dengan menjalankan 5 M ya,” terangnya. (geo/ed2)
- Probolinggo3 minggu
Pj Wali Kota Probolinggo bersama Polresta Rakor Percepatan Swasembada Pangan
- Probolinggo2 minggu
Pemkab Probolinggo Gelar Internalisasi Manajemen Risiko dan Advokasi Audit Center
- Politik4 hari
Pj Wali Kota Probolinggo bersama Forkopimda Ikuti Jalan Sehat Menuju Demokrasi Bersih Pilkada 2024
- Pendidikan4 hari
Tingkatkan Kepedulian dan Pelestarian Flora dan Fauna Indonesia, DLH Probolinggo Gelar Lomba Tingkat SD
- Pemerintahan6 hari
Perancangan Perundangan Perwali, Pj Wali Kota Probolinggo Ingatkan Kolaborasi dan Diskusi