Hukum & Kriminal
Kebakaran Dua Rumah di Probolinggo Nyaris Seret Penghuni Rumah
Memontum Probolinggo – Sebanyak dua rumah di Jalan Panjaitan RT04/RW04, Kelurahan Sukabumi, Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo, tiba-tiba terbakar, Jumat (23/06/2023) sekitar pukul 11.45. Akibat peristiwa yang berlangsung cukup cepat itu, sontak membuat panik warga. Meskipun, dalam musibah itu sendiri tidak ada korban jiwa dan hanya mengakibatkan kerugian materi.
Informasi Memontum.com, bahwa api mulai terlihat di satu rumah kontrakan yang dalam kondisi kosong. Dari satu titik itu, kemudian api dengan cepat membesar dan merembet ke rumah Siti Walima.
“Awalnya terlihat asap. Kemudian, api mulai terlihat berkobar. Karena angin cukup kencang, maka membuat api cepat membesar dan membakar rumah kontrakan kosong. Setelah itu, api hendak merembet ke rumah Siti Walima, yang jaraknya berdempetan,” kata Ketua RT 04, Musrito.
Baca juga :
Warga sendiri, mengetahui kejadian itu sempat mencoba memadamkan dengan air seadanya. Namun, api yang sudah membesar menjadi sulit untuk dipadamkan. Kejadian ini, pun kemudian dilaporkan ke Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Probolinggo.
Saat petugas Damkar tiba di lokasi, kondisi rumah kontrakan tersebut telah hangus. Api juga telah membakar bagian dapur dan ruang tengah rumah Siti Walima.
“Saat kejadian Ibu Siti Walima ada di dalam. Tetapi sudah diberitahu dan berhasil dievakuasi warga,” katanya.
Api sendiri benar-benar padam, setelah petugas Damkar melakukan pembasahan di seluruh lokasi. Hingga, tidak ada kepulan asap dari sisa-sisa bara api. (nun/pix/gie)
- Probolinggo3 minggu
Pj Wali Kota Probolinggo bersama Polresta Rakor Percepatan Swasembada Pangan
- Probolinggo2 minggu
Pemkab Probolinggo Gelar Internalisasi Manajemen Risiko dan Advokasi Audit Center
- Politik6 hari
Pj Wali Kota Probolinggo bersama Forkopimda Ikuti Jalan Sehat Menuju Demokrasi Bersih Pilkada 2024
- Pendidikan6 hari
Tingkatkan Kepedulian dan Pelestarian Flora dan Fauna Indonesia, DLH Probolinggo Gelar Lomba Tingkat SD
- Pemerintahan1 minggu
Perancangan Perundangan Perwali, Pj Wali Kota Probolinggo Ingatkan Kolaborasi dan Diskusi