Kabar Desa
LIRA Probolinggo Gelar Tahlil dan Doa Bersama untuk Peringati Hari Kebebasan dari Dinasti Hasan Aminuddin
Memontum Probolinggo – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Lumbung Informasi Rakyat (LIRA) Kabupaten Probolinggo menggelar tahlil dan doa bersama di Alun-alun Kota Kraksaan, Kabupaten Probolinggo, Kamis (31/08/2023) sore.
Ketua DPD LIRA Kabupaten Probolinggo, Syamsuddin, mengatakan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk memperingati hari kebebasan Kabupaten Probolinggo, dari dinasti kepemimpinan Hasan Aminuddin dan istrinya Puput Tantriana Sari. “31 Agustus ini merupakan tanggal dimana Operasi Tangkap Tangan (OTT) Hasan Aminuddin (mantan DPRD, red) dan istrinya (Bupati Probolinggo non aktif, red). Ini tentu merupakan hari kebebasan masyarakat Kabupaten Probolinggo, dari kepemimpinan dinasti,” katanya.
Baca juga :
Lebih lanjut Syamsuddin mengatakan, bahwa menurutnya masyarakat Kabupaten Probolinggo kurang lebih sekitar 20 tahun, dihantui oleh dinasti kepemimpinan mantan Bupati (Probolinggo, red) Hasan Aminuddin dan Puput Tantriana Sari. “Kami DPD LIRA mengingatkan kepada masyarakat, bahwa pada tanggal 31 Agustus ini adalah hari kemerdekaan dari dinasti. Sekarang, masyarakat terbebas setelah keduanya didatangi KPK dan OTT,” ujarnya.
Selain itu, tambahnya, bahwa DPD LIRA akan terus mengawal keberlanjutan dari vonis mantan Bupati Hasan Aminuddin dan istrinya tersebut sampai tuntas. Karena di tahun politik 2023, muncul isu bahwa mantan bupati akan bebas dari penjara.
“Ini akan kita mengingatkan kepada masyarakat,” tegasnya. (nun/pix/gie)
- Probolinggo3 minggu
Pj Wali Kota Probolinggo bersama Polresta Rakor Percepatan Swasembada Pangan
- Probolinggo2 minggu
Pemkab Probolinggo Gelar Internalisasi Manajemen Risiko dan Advokasi Audit Center
- Politik4 hari
Pj Wali Kota Probolinggo bersama Forkopimda Ikuti Jalan Sehat Menuju Demokrasi Bersih Pilkada 2024
- Pendidikan4 hari
Tingkatkan Kepedulian dan Pelestarian Flora dan Fauna Indonesia, DLH Probolinggo Gelar Lomba Tingkat SD
- Pemerintahan6 hari
Perancangan Perundangan Perwali, Pj Wali Kota Probolinggo Ingatkan Kolaborasi dan Diskusi