Kabar Desa
Melalui Komsos, Babinsa Pakuniran Probolinggo Himbau Warga Soal Prokes
Memontum Probolinggo – Melalui Komunikasi Sosial (Komsos) Anggota Babinsa Koramil 0820/17 Pakuniran memberikan himbauan kepada warga yang ada di Musholla Babussalam Dusun Pasar Rt/Rw 01 Kecamatan Pakuniran, Kabupaten Probolinggo, agar tetap mematuhi protokol kesehatan.
Baca Juga:
Komunikasi Sosial dengan masyarakat di desa binaannya ini rutin dan berkesinambungan dilakukan untuk mempererat tali silaturahmi dan kerjasama yang baik dalam rangka mendukung tugas pokok Babinsa serta terwujudnya kemanunggalan TNI dengan rakyat.
Hal ini juga, dikatakan Sertu Ernadi dalam rangka memperoleh berbagai informasi yang sedang berkembang ditengah-tengah masyarakat khususnya di desa binaannya tersebut.
“Dengan rutin melaksanakan komsos sembari berinteraksi dengan warga di desa binaan, maka kita dapat dengan cepat memperoleh segala informasi yang sedang berkembang ditengah-tengah masyarakat,” kata Sertu Ernadi, Jumat (30/04) tadi.
Sementara itu, Koptu Anton Tulus menambahkan, di tengah pandemi Covid-19 saat sekarang ini, selaku Babinsa anjangsana ke desa binaan intens dilakukannya guna terus memberikan himbauan serta sosialisasi kepada warga agar tetap mematuhi protokol kesehatan dalam rangka meningkatkan kewaspadaan terhadap penyebaran Covid-19.
“Hingga saat ini, himbauan dan sosialisasi cegah penyebaran Covid-19 termasuk himbauan untuk tingkatkan kedisiplinan terhadap anjuran protokol kesehatan masih terus kita sampaikan kepada warga. Sehingga, upaya pemutusan mata rantai penyabaran virus tersebut berlangsung maksimal,” harapnya. (geo/ed2)
- Probolinggo3 minggu
Pj Wali Kota Probolinggo bersama Polresta Rakor Percepatan Swasembada Pangan
- Probolinggo2 minggu
Pemkab Probolinggo Gelar Internalisasi Manajemen Risiko dan Advokasi Audit Center
- Politik4 hari
Pj Wali Kota Probolinggo bersama Forkopimda Ikuti Jalan Sehat Menuju Demokrasi Bersih Pilkada 2024
- Pendidikan4 hari
Tingkatkan Kepedulian dan Pelestarian Flora dan Fauna Indonesia, DLH Probolinggo Gelar Lomba Tingkat SD
- Pemerintahan6 hari
Perancangan Perundangan Perwali, Pj Wali Kota Probolinggo Ingatkan Kolaborasi dan Diskusi