Probolinggo

Pemilik Podium 1 FIM MiniGP Indonesia Series Round 2 Race 1 Lengkapi Hadiah Hari Jadi Kota Probolinggo

Diterbitkan

-

Pemilik Podium 1 FIM MiniGP Indonesia Series Round 2 Race 1 Lengkapi Hadiah Hari Jadi Kota Probolinggo

Memontum Probolinggo – Hari Jadi ke 663 Kota Probolinggo (Hadipro) tahun 2022, terasa begitu istimewah bagi Hafizh Fahri Rasyadan. Maklum, pembalap muda asal Kota Probolinggo itu, mampu menjadi yang terdepan dan tercepat dalam gelaran kejuaraan FIM MiniGP Indonesia Series Round 2.

Tak ayal, torehan prestasinya itu menjadi serangkaian pelengkap dan hadiah, di peringatan Hari Jadi Kota Probolinggo. Sebagaimana, seperti yang disampaikan oleh orang tua Rasyadan, yaitu Imraon.

“Alhamdulilah, keberhasilan Rasya ini dipersembahkan untuk Hari Jadi Probolinggo,” ujar orang tua Rasyadan, Minggu (04/09/2022) tadi.

Sekedar diketahui, Hafizh Fahri Rasyadan, pada babak Qualifying Time Trial (QTT), mampu menempati grid terdepan dengan torehan waktu 1 menit 02,513 detik. Pada babak final itu, pembalap muda yang bernaung di bawah bendera tim Mons 54 Private, berhasil menyentuh garis finish pertama di kejuaraan FIM MiniGP Indonesia Series Round 2, setelah berduel ketat dengan Clevan Louis Valera Octavianus.

Advertisement

Baca juga :

Keberhasilan HP Rasyadan menaklukan sirkuit Bukit Peusar, pun semakin memperkokoh posisinya di puncak klasemen sementara.

Sempat bersaing ketat di barisan depan, bersama Lanova Tantra Mahardika, sayangnya menjelang finish, sang rival harus rela turun diurutan ke tiga dengan waktu terbaik 1 menit 03,109 menit. Kemudian, disusul olehAfhil Azraf dan Davino Britani.

Yang menarik, sang pemilik podium 1, ini ternyata tidak sendiri dalam mempersembahkan tropi di Hadipro 2022. Sang adik, Nabil, sebelumnya juga berhasil meraih Juara di Kejurda Road Race yang berlangsung di Nganjuk. (pix/sit/adv)

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas