Hukum & Kriminal
Pimpin Apel, Kapolres Probolinggo Kota Beri Aplus Pelaksanaan Pengamanan Lebaran
Memontum Probolinggo – Kapolres Probolinggo Kota, AKBP Raden Muhammad Jauhari SH SIK MH memimpin Apel Pagi Pasca perayaan Idul Fitri 1442 H bertempat di Halaman Mako Polres Probolinggo Kota.
Apel pagi yang dihadiri Wakapolres Kompol M Khoiril S Pd M H dan diikuti para Kabag, Kasat, Kasubag, Kasi, para Perwira, Brigadir dan Pegawai Negeri Sipil Polres Probolinggo Kota dengan tetap mengikuti Protokol Kesehatan, Senin (17/05).
Baca Juga:
Dalam arahannya, AKBP Raden Muhammad Jauhari, menyampaikan ucapan terimakasih atas pelaksanaan tugas mulai dari awal Ramadhan, malam takbir, sholat Idul Fitri 1442 H dan perayaan kenaikan Isa Almasih situasi wilayah hukum Polres Probolinggo Kota berjalan aman dan kondusif.
“Situasi Kamtibmas selama Ramadhan sampai hari ini masih kondusif, ini berkat kerja keras kita bersama dalam menjalankan tugas dengan sungguh-sungguh,” ucapnya.
Sesuai kalender kamtibmas kedepan kegiatan masih banyak yang harus dilaksanakan, kita harus mempersiapkan perencanaan baik pelaksanaan maupun personil yang dilibatkan.
“Mudah mudahan situasi Kamtibmas di wilayah hukum kita tetap terjaga. Untuk itu seluruh personel tetap siaga dalam melaksanakan tugas,” pesannya.
Yang terakhir Kapolres mengingatkan kepada seluruh anggota agar dalam pelaksanaan tugas mempedomani tiga hal Sesuai Visi Kapolda Jawa Timur yakni TWT (Tugas Wewenang dan Tanggungjawab) serta dilandasi dengan keikhlasan,” jelasnya. (geo/ed2)
- Probolinggo3 minggu
Pj Wali Kota Probolinggo bersama Polresta Rakor Percepatan Swasembada Pangan
- Probolinggo2 minggu
Pemkab Probolinggo Gelar Internalisasi Manajemen Risiko dan Advokasi Audit Center
- Politik4 hari
Pj Wali Kota Probolinggo bersama Forkopimda Ikuti Jalan Sehat Menuju Demokrasi Bersih Pilkada 2024
- Pendidikan4 hari
Tingkatkan Kepedulian dan Pelestarian Flora dan Fauna Indonesia, DLH Probolinggo Gelar Lomba Tingkat SD
- Pemerintahan6 hari
Perancangan Perundangan Perwali, Pj Wali Kota Probolinggo Ingatkan Kolaborasi dan Diskusi