Kabar Desa

Ribuan Warga Gili Ketapang Antar 48 CJH dengan Gunakan 60 Kapal Lengkap Pernak Pernik

Diterbitkan

-

Memontum Probolinggo – Ribuan warga Gili Ketapang, Kecamatan Sumberasih, Kabupaten Probolinggo, mengantar sekitar 48 rombongan Calon Jamaah Haji (CJH) dengan menggunakan 60 kapal. Kapal yang digunakan tersebut, dihiasi dengan pernak pernik dan berlayar secara beriringan dari Pulau Gili Ketapang menuju Dermaga Tanjung Tembaga Kota Probolinggo, Kamis (15/06/2023) tadi.

Prosesi pengantaran CJH tersebut, merupakan bagian adat dan tradisi yang biasa dilakukan masyarakat Kabupaten Probolinggo. Melalui tradisi seperti itu, diharapkan dapat menularkan barakah para CJH kepada warga atau sanak saudara yang ikut mengantarnya.

“Selain itu, warga berharap pahala dan bisa tertular ikut melaksanakan ibadah haji,” kata Ainul Yakin (40) salah satu warga Gili Ketapang yang ikut mengantar CJH.

Dalam proses pengantaran tersebut, sekitar 2 ribu warga Pulau Gili Ketapang, memenuhi areal Dermaga Tanjung Tembaga. Sejumlah rombongan, berlayar menggunakan kapal berbagai ukuran, atau yang biasa dipakai untuk mencari ikan dan kapal transportasi.

Advertisement

Baca juga:

Bahkan, dalam pelaksanaan itu, mulai dari anak-anak hingga kalangan paruh baya, pun turut mengantar rombongan CJH. Bahkan, satu kapal hingga menampung sekitar 100 orang sampai 150 orang penumpang dari Pulau Gili Ketapang. Kemudian, CJH ke titik kumpul wisata Religi Miniatur Kabah di Kecamatan Gending, Kabupaten Probolinggo.

Salah satu pasangan suami istri (pasutri) CJH Pulau Gili Ketapang, Syafiuddin (29) dan Feny Puspitasari (26), mengatakan bahwa dirinya baru pertama kalinya menunaikan ibadah haji. Dirinya sendiri, berangkat dengan menggunakan tujuh kapal yang dihias oleh keluarganya sejak seminggu yang lalu. Sementara kapan yang digunakan, juga dilengkapi dengan sound system untuk memeriahkan saat berlayar di tengah laut.

“Saya doakan semoga warga Pulau Gili Ketapang bisa menunaikan ibadah haji semua,” katanya. (nun/pix/gie)

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas