Hukum & Kriminal
Satlantas Polres Probolinggo Kota Bagikan Masker dan Sosialisasi ke Pengendara
Memontum Probolinggo – Satuan lalu Lintas (Satlantas) Polres Probolinggo Kota, melakukan pembagian masker bagi masyarakat pengguna jalan maupun pengendara yang kedapatan tidak menggunakan masker di pertigaan arah menuju JLU (jalan lintas utara) Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo, serta di depan Pos Tangguh Semeru Ketapang. Kegiatan tersebut, juga digelar di beberapa tempat lain, Sabtu (24/04) tadi.
Pantauan di lapangan, pembagian masker ditujukan kepada para pengguna jalan yang kedapatan tidak menggunakan masker untuk mencegah penyebaran Covid-19.
Baca juga:
- Tingkatkan Kepedulian dan Pelestarian Flora dan Fauna Indonesia, DLH Probolinggo Gelar Lomba Tingkat SD
- Pj Wali Kota Probolinggo bersama Forkopimda Ikuti Jalan Sehat Menuju Demokrasi Bersih Pilkada 2024
- Perancangan Perundangan Perwali, Pj Wali Kota Probolinggo Ingatkan Kolaborasi dan Diskusi
“Kegiatan kita pagi ini, yakni memberikan edukasi protokol kesehatan Covid-19, sesuai anjuran pemerintah dan pembagian masker kepada masyarakat pengguna jalan yang tidak menggunakan masker di sepanjang Jalan depan pasar niaga,” tutur Kasat lantas, AKP Roni Faslah.
Pihaknya, juga meminta pengendara terus memakai masker saat berkendara. “Gunakan masker bila sedang mengemudi. Juga saat di luar rumah. Apabila tidak ada keperluan mendesak, lebih baik dirumah saja,” imbuhnya.
Sosialisasi imbauan, tambahnya, juga dilakukan dengan menggunakan pengeras suara dan juga melalui leaflet yang dibagikan kepada warga. Imbauan itu berisi ajakan menggunakan masker dan mentaati 5 M tentang Prokes mencegah penyebaran Covid-19.
“Untuk itu masyarakat jangan lengah dan tetap mematuhi prokes Covid-19. Saat beraktivitas juga harus menggunakan masker, mencuci tangan dan menghindari kerumunan. Selama masih pandemi, Polri akan terus ikut ambil bagian dalam upaya pencegahan penyebaran ini,” tambah Kanit Dikyasa Polres Probolinggo Kota, Aipda Eko Arisandi. (geo/ed2)
- Probolinggo3 minggu
Pj Wali Kota Probolinggo bersama Polresta Rakor Percepatan Swasembada Pangan
- Probolinggo2 minggu
Pemkab Probolinggo Gelar Internalisasi Manajemen Risiko dan Advokasi Audit Center
- Politik6 hari
Pj Wali Kota Probolinggo bersama Forkopimda Ikuti Jalan Sehat Menuju Demokrasi Bersih Pilkada 2024
- Pendidikan6 hari
Tingkatkan Kepedulian dan Pelestarian Flora dan Fauna Indonesia, DLH Probolinggo Gelar Lomba Tingkat SD
- Pemerintahan1 minggu
Perancangan Perundangan Perwali, Pj Wali Kota Probolinggo Ingatkan Kolaborasi dan Diskusi