Hukum & Kriminal
Supeltas akan Dapat Pelatihan Pengaturan Lalu Lintas dari Polres Probolinggo Kota
Memontum Probolinggo – Keberadaan Supeltas yang biasa mengatur lalu lintas di jalan yang ada di Kota Probolinggo bakal diikutkan latihan bersama Satuan Lalu Lintas Polresta Probolinggo agar Supeltas lebih menguasai cara cara mengatur lalu lintas.
Polisi cepek’ yang kini disebut sebagai Sukarelawan Pengatur Lalu Lintas (Supeltas) itu nantinya akan mendapat latihan yang sama dengan polisi lalu lintas, Senin (14/06).
Baca Juga:
Mereka awalnya akan diajari beberapa gerakan dasar pengaturan lalu lintas. Ilmu yang dapat mengurai kemacetan di jam-jam sibuk.
Kapolres Probolinggo Kota melalui Kaslan Polres Probolinggo Kota, AKP Roni Faslah mengatakan, para Supeltas yang telah dilatih ini nantinya akan menjadi mitra Polri di Satlantas Polresta Probolinggo. Mereka juga menguasai banyak gerakan dasar pengaturan lalu lintas yang telah dipelajari setiap pertemuan.
“Para Supeltas yang sudah dilatih turut didata oleh kepolisian dan kita bina agar mereka paham tentang pengaturan lalu lintas,” jelas AKP Roni. (geo/ed2)
- Probolinggo3 minggu
Pj Wali Kota Probolinggo bersama Polresta Rakor Percepatan Swasembada Pangan
- Probolinggo2 minggu
Pemkab Probolinggo Gelar Internalisasi Manajemen Risiko dan Advokasi Audit Center
- Politik4 hari
Pj Wali Kota Probolinggo bersama Forkopimda Ikuti Jalan Sehat Menuju Demokrasi Bersih Pilkada 2024
- Pendidikan4 hari
Tingkatkan Kepedulian dan Pelestarian Flora dan Fauna Indonesia, DLH Probolinggo Gelar Lomba Tingkat SD
- Pemerintahan6 hari
Perancangan Perundangan Perwali, Pj Wali Kota Probolinggo Ingatkan Kolaborasi dan Diskusi