SEKITAR KITA
Wali Kota Probolinggo Pantau Penggelontoran Bantuan ke 30.894 Warga Terdampak PPKM Level 4
Memontum Probolinggo – Wali Kota Probolinggo, Habib Hadi Zainal Abidin, secara mobile memantau pelaksanaan penyaluran bantuan di semua kelurahan dengan mengendarai motor didampingi Kepala Dinsos P2KB, Rey Suwigtyo, Kepala Satpol PP, Aman Suryaman, Kepala Dishub, Agus Effendi, Kalaksa BPBD, Sugito Prasetyo ke beberapa kelurahan di Kota Probolinggo.
Wali Kota Habib Hadi berharap, dengan pelaksanaan penyaluran bantuan secara menyeluruh kepada yang terdampak, diharapkan bisa dimanfaatkan dan membantu meringankan selama masa pandemi Covid-19.
Baca juga:
“Pemerintah kota hadir ikut membantu meringankan beban ekonomi masyarakat dalam situasi kondisi pandemi Covid 19. Gunakan bantuan uang ini untuk kebutuhan sehari-hari,” kata Wali Kota Probolinggo, Rabu (04/08) tadi.
Kepala Dinsos P2KB Kota Probolinggo, Rey Suwigtyo, mengatakan bahwa Pemerintah Kota Probolinggo menggelontorkan bantuan kepada 30.894 warga yang terdampak PPKM Level 4. Bantuan itu, diberikan kepada warga yang tidak tercover bantuan dari pemerintah pusat. Setiap warga, mendapat beras 5 kilogram dan uang tunai sebesar Rp 200 ribu.
Sementara itu, Lurah Mangunharjo, Hari, mengatakan bahwa sesuai arahan Bapak Wali Kota, pihaknya mengimbau pada warga untuk tetap disiplin protokol kesehatan. “Saya menekankan kepada warga, agar selalu mematuhi protokol kesehatan. Lalu, jangan takut vaksin,” ujarnya.
Salah satu warga, Nia, mengungkapkan perasaan syukurnya atas pemberian bantuan itu. Menurutnya, bantuan tersebut sangat membantu dirinya dan keluarganya. “Alhamdulillah, bisa membantu dan semoga pandemi ini segera selesai,” ungkapnya. (geo/sit)
- Probolinggo3 minggu
Pj Wali Kota Probolinggo bersama Polresta Rakor Percepatan Swasembada Pangan
- Probolinggo2 minggu
Pemkab Probolinggo Gelar Internalisasi Manajemen Risiko dan Advokasi Audit Center
- Politik4 hari
Pj Wali Kota Probolinggo bersama Forkopimda Ikuti Jalan Sehat Menuju Demokrasi Bersih Pilkada 2024
- Pendidikan4 hari
Tingkatkan Kepedulian dan Pelestarian Flora dan Fauna Indonesia, DLH Probolinggo Gelar Lomba Tingkat SD
- Pemerintahan6 hari
Perancangan Perundangan Perwali, Pj Wali Kota Probolinggo Ingatkan Kolaborasi dan Diskusi